Sukses

Hendropriyono Datangi Istana, Bahas Nasib Budi Gunawan?

Mengingat sebelumnya Mensesneg Pratikno memastikan, tak lama lagi Jokowi akan mengumumkan nasib Budi Gunawan. ‎

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Kepala Badan Injelijen Negara (BIN) Hendropriyono mendatangi Istana, Jakarta. Kemunculannya di sana untuk menemui sang Presiden, Joko Widodo.

Sejumlah sumber Istana mengungkap, kedatangan Hendro untuk membahas mengenai ‎nasib calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan yang hingga saat ini belum juga dilantik.

Sebelumnya Mensesneg Pratikno menyatakan tak lama lagi Jokowi akan mengumumkan nasib Budi Gunawan. ‎

Namun tak ada kata yang terucap dari Hendropriyono. Pantauan Liputan6.com, Selasa (3/2/2015), setelah melakukan pertemuan tertutup selama satu jam di Istana Merdeka, dia keluar dari Istana tanpa memberikan keterangan apapun.

Saat diberondong pertanyaan, Hendro yang bergabung dalam Tim Transisi Jokowi-JK saat Pilpres 2014 lalu itu langsung masuk ke mobilnya. Kembali tak mengucapkan apapun.

Hendro bahkan enggan membuka kaca mobilnya. ‎Mobil sedan Audi bernomor polisi B 84 itu pun langsung pergi meninggalkan kerumunan wartawan. (Ndy/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.