Sukses

Timor Leste Akan Gabung di Keluarga Besar ASEAN

Dalam beberapa tahun belakangan, wacana mengenai keanggotaan Timor Leste di ASEAN kian santer terdengar.

Liputan6.com, Jakarta - Dalam beberapa tahun belakangan, wacana mengenai keanggotaan Timor Leste di ASEAN kian santer terdengar. Persoalan tersebut pun rencananya akan dibawa ke dalam pertemuan Menteri Luar Negeri negara-negara ASEAN yang diselenggarakan di Malaysia.

Menurut Direktur Politik Keamanan ASEAN Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Widya Chandra, keanggotaan eks provinsi ke-27 Indonesia itu sudah dalam proses. Diwujudkan dengan adanya working grup di ASEAN.

"Pembahasan di tingkat ASEAN  berjalan baik," sebut Chandra di kantor Kemlu Jakarta, Kamis (15/1/2015).

"Memang perlu langkah-langkah untuk mempersiapkan Timor Leste jadi anggota saat ini sedang dilakukan kajian," sambung dia.

Lebih lanjut, Candra menyatakan negara-negara di Asia Tenggara sepakat memulai perundingan terkait keterlibatan Timor Leste dalam ASEAN.

"Kita masih akan bahas terus dan ini penting sekali (Timor Leste) jadi keluarga besar ASEAN," pungkas Candra. (Tnt/Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini