Sukses

Pesawat Jatuh di Kentucky AS, 4 Orang Tewas

Si penelepon menuturkan kepada polisi, bahwa seorang anak perempuan berjalan ke rumahnya dan mengatakan sedang kesulitan.

Liputan6.com, Kentucky - Kecelakaan pesawat terjadi di wilayah terpencil dan berhutan di Kentucky, Amerika Serikat. Ada 5 penumpang yang berada di dalam kapal terbang. Seorang bocah di antaranya selamat, dan mengabarkan insiden itu ke warga di sekitar lokasi jatuhnya burung besi.
 
"Kru menemukan 4 jenazah dan puing-puing dari sebuah pesawat kecil di wilayah terpencil di sebuah hutan Kentucky. Setelah satu-satunya korban selamat, seorang bocah perempuan berusia 7 tahun, berjalan ke rumah terdekat untuk meminta bantuan," kata pihak berwenang seperti dikutip dari NBC News, Sabtu (2/1/2015).

Penyidik mengatakan, empat korban adalah pilot dan penumpangnya. "Bocah perempuan itu kini dirawat karena cedera ringan. Identitas mereka belum dipublikasikan sampai kerabatnya bisa diberitahu," ujar dia.

Polisi negara bagian mengatakan operator 911 menerima telepon sekitar 06.30 waktu setempat, dari penduduk dekat lokasi berhutan lebat di Suwanee di Lyon County, Kentucky. Si penelepon menuturkan kepada polisi, bahwa seorang anak perempuan berjalan ke rumahnya dan mengatakan sedang kesulitan, karena terlibat dalam kecelakaan pesawat.

Badan Manajemen Darurat Kentucky menegaskan, bahwa anak perempuan itu adalah satu-satunya yang selamat.

Sementara Federal Aviation Administration mengungkap bahwa mereka menerima panggilan darurat dari sebuah pesawat pribadi di daerah yang dilaporkan kecelakaan. Namun belum dapat merincinya lebih lanjut. (Tnt/Riz)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini