Sukses

Temui Sultan di Keraton, Priyo Minta Dukungan Jadi Ketum Golkar?

Dalam pertemuan dengan Priyo Budi Santoso di Keraton Kilen, Sultan mendorong adanya regenerasi di internal Golkar.

Liputan6.com, Yogyakarta - Partai Golkar menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) selama 2 hari, 17-18 November 2014 di Yogyakarta. Di sela-sela Rapimnas, salah satu calon Ketua Umum Golkar, Priyo Budi Santoso menyempatkan diri bertemu dengan Gubernur DIY sekaligus politisi senior Golkar, Sri Sultan Hamengkubuwono X.

Pertemuan tersebut digelar di Keraton Kilen, Yogyakarta, Senin kemarin 17 November, sekitar pukul 23.00 WIB. Pertemuan keduanya berlangsung tertutup, tapi disinyalir Sultan memberikan dukungannya kepada Priyo. Sultan bersedia menerima Priyo meski sudah larut malam karena teman lama. Dalam pertemuan itu dia mendorong adanya regenerasi di internal Golkar.

"Bicara Golkar malah sedikit sekali," ungkap Ketua DPP Golkar Bidang Politik ini, Yogyakarta, Selasa (18/11/2014).

Sementara saat berbicara soal Golkar dalam pertemuan tersebut, mantan Wakil Ketua DPR itu memberitahukan kepada Sultan, jika dirinya telah mengumpulkan 380 dukungan dari DPD I dan II untuk maju di Munas Golkar sebagai calon ketua umum.

"Ada 380 dukungan dari DPD I dan II pakai kop surat dukung saya maju jadi calon ketum Golkar. Saya juga sudah keliling 90% wilayah di Indonesia," ujar Priyo.

Priyo mengatakan, dukungan itu membuatnya semakin yakin untuk melangkah di Munas pada Januari 2015 mendatang. Dia berharap tak ada pihak yang merekayasa proses dan mengklaim kemenangan secara aklamasi.

"Semua kandidat mestinya diberi hak yang sama. Dengan dukungan ini saya ingin sampaikan sikap saya dengan Aburizal Bakrie, izinkan saya gunakan hak pilih dan jangan ada upaya untuk merampas dan aklamasi," imbau Priyo.

Rapimnas Golkar sendiri digelar di Hotel Melia Purosani, Yogyakarta. Sedangkan Munas Golkar diprediksi akan ramai seputar waktu dan tempat. Apalagi kabar beredar Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie atau Ical sudah melakukan lobi-lobi ke DPD I dan II, agar didukung secara aklamasi.

Menjelang Munas Golkar pada Januari 2015, Partai Golkar ramai pencalonan ketua umum. Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie atau Ical disebut-sebut akan mencalonkan kembali.

7 Nama juga sudah menyatakan diri dalam bursa calon ketua umum, yakni Agung Laksono, Priyo Budi Santoso, Agus Gumiwang Kartasasmita, Zainuddin Amali, MS Hidayat, Hajriyanto Y Thohari, dan Airlangga Hartarto dikabarkan siap maju untuk menjadi caketum. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini