Sukses

Ragam Kuliner Lezat Nan Menggoda di Makassar

Beragam kuliner memikat mulai dari pallu basa, mie awa, es pisang ijo, dan es pallu butung wajib dicoba saat Anda berkunjung ke Makassar.

Liputan6.com, Makassar - Salah satu kota yang sangat indah, kaya sejarah, dan dengan aneka makanan yang sangat enak adalah Makassar, Sulawesi Selatan.

Dalam Jelajah Kuliner yang ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (1/11/2014), Makassar juga memiliki beragam kuliner lezat yang patut dicoba.

Makanan berkuah lazimnya di makan pada saat siang hari atau saat hujan. Namun, orang Makassar lebih menyukai makanan berkuah untuk sarapan. Ada Pallu Basa (Palbas) Srigala di Jalan Srigala milik Haji Kadir.

Isi Pallu Basa ada lidah, kikil, dan daging pipi sapi. Palbas Srigala ini sudah ada sejak 1987. Untuk 1 porsi hargaya hanya Rp 13.000. Anda juga bisa menambahkan kuning telur atau di sana biasa disebut allas. Harganya cuma Rp 3.000. Jika ingin pakai nasi, Anda cukup merogoh kocek Rp 6.000 dan minum es teh manis Rp 3.000.

Dagingnya empuk sekali, rempah-rempahnya membuat mata segar, dan rasanya sangat enak sehingga membuat Anda ingin menyantapnya setiap hari.

Lalu ada Mie Awa di Jalan Bau Massepe No.23A milik Ibu Aisyah. Bumbu-bumbu yang ada di dalam kuah Mie Awa adalah bawang putih, telur, tepung kanji, dan merica. Kuahnya kental karena ada tepung kanji dengan telur.

Ada juga ayam, bakso goreng, dan ati ampela di dalam kuah Mie Awa. Harga untuk 1 porsi kecil Rp 15.000, sedangkan porsi besar Rp 17.000.

Jika sebelumnya Anda pernah mendengar Mie Titik asal Makassar juga, Mie Awa ini juga sama. Bedanya pada cara memasaknya karena Mie Awa dimasak dengan menggunakan kayu bakar untuk mendapatkan rasa khasnya.

Rasa Mie Awa menjadi lebih segar karena ada jeruk nipisnya, tetapi tetap gurih karena ada bakso, ayam, dan ati ampela yang bumbunya juga meresap bersama kuah mie-nya. Perpaduan yang enak sekali.

Setelah menikmati makanan yang gurih dan pedas, sebagai hidangan penutup ada RM Bravo di Jalan Andalas 154 milik Oma Indrawati yang menyajikan beragam es yang nikmat.

Es Pisang Ijo, isinya adalah tepung beras yang sudah diolah dan dimasak dengan pandan dan santan sehingga berubah warna menjadi hijau, diisi dengan pisang raja yang sudah direbus terlebih dahulu dan bubur tepung beras putih biasa. Kemudian dicampur dengan sirop dan es batu.

Dan yang terakhir es pallu butung. Isinya adalah pisang kepok yang sudah direbus terlebuh dahulu, lalu diberi sirop, susu, dan es batu. Rasanya segar sekali. Harga untuk 1 porsi Es Pisang Ijo atau Es Pallu Butung Rp 17.000.

Jadi, tak lengkap rasanya jika Anda berkunjung ke Pantai Losari tanpa mencicipi beragam kuliner lezat nan menggoda yang ada di sekitarnya. Selamat mencoba.

Baca Juga:

Beragam Kuliner Lezat Menggugah Selera di Kawasan Radio Dalam

Nyamm..Nikmatnya Berbelanja Sambil Wisata Kuliner di Pasar Baru

Yuk Icip Beragam Kuliner Modern Enak di Senopati

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.