Sukses

Jokowi: Kemarin ke Tanjung Priok yang Ngumpulin Siapa?

Jokowi membantah membatalkan acara di Tanjung Priok. Bahkan, ia mempertanyakan pihak yang membawa wartawan ke Tanjung Priok.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak jadi hadir dalam sebuah acara yang sudah dijadwalkan di Dermaga 3 Pintu 9 Pelindo, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Rabu 22 Oktober malam.

Padahal, segala persiapan acara yang kabarnya juga sekaligus pengumuman nama-nama menteri Kabinet Jokowi-JK itu sudah dipersiapkan oleh panitia secara matang.

Namun, Jokowi membantah membatalkan acara di Tanjung Priok itu. Bahkan, ia mempertanyakan siapa pihak yang mengumpulkan dan membawa wartawan dari Istana Negara ke Tanjung Priok.

"Kemarin kamu di Tanjung Priok yang ngumpulin siapa? Kita baru siapkan tempat kok kamu ngomong dibatalkan? Saya nggak agendakan. Itu mempersiapkan," ujar Jokowi di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (23/10/2014) malam.

Sebelumnya, pada Rabu petang wartawan yang biasa meliput di Kantor Kepresidenan diminta oleh Biro Pers Kepresidenan untuk pergi ke Pelabuhan Tanjung Priok. Wartawan yang sudah beberapa hari menunggu pengumuman susunan Kabinet Jokowi-JK pun sangat antusias dengan ajakan itu. Wartawan juga difasilitasi beberapa mobil minibus ke tempat yang sudah dipersiapkan.

Namun, setibanya di lokasi, tiba-tiba seorang staf Biro Pers Kepresidenan mengumumkan acara di Dermaga 3 Pintu 9 Pelindo Pelabuhan Tanjung Priok itu batal. Dan wartawan pun akhirnya kembali diantar ke Istana Negara.

Sementara itu, menurut mantan deputi tim transisi pemerintahan Jokowi-JK, Andi Widjajanto, batalnya Presiden hadir dalam acara tersebut lantaran terdapat hal lain yang tidak bisa ditinggalkan.

"Jadi yang diminta Pak Jokowi adalah tolong siapkan opsi di mana Pak Jokowi bisa memberi pernyataan publik malam, disiapkan opsi saja. Lalu disiapkan timnya ke sana sudah ditata ternyata ada hal lain yang harus dilakukan Pak Jokowi, jadi dibatalkan," ujar Andi di Istana Negara, Jakarta, Kamis kemarin.

Andi menjelaskan, hal lain yang tidak bisa ditinggalkan oleh Jokowi sehingga batal menghadiri acara di Tanjung Priok adalah ihwal pembentukan susunan kabinet pemerintahannya. "Iya masih menteri," kata Andi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.