Sukses

Lalin Jakarta Selasa Pagi Terpantau Padat

Sejumlah ruas jalan di Ibukota pagi ini terpantau padat. Seperti Pondok Indah arah Simprug dan Halim arah Pancoran yang padat.

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah ruas jalan di Ibukota pagi ini terpantau padat dan tersendat. Seperti Pondok Indah arah Simprug dan Halim arah Pancoran yang padat oleh kendaraan. Namun, lalu lintas Slipi Jaya arah Tomang terpantau lancar.

Catatan lainnya, pagi ini bebas dari kecelakaan lalu lintas. Belum ada laporan yang masuk tentang terjadinya kecelakaan sepanjang pagi ini.

Berikut pantauan lalu lintas Ibukota dan sekitarnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun twitter Traffic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Selasa (21/10/2014):

07.16 Lalu lintas sekitar Kampung Rambutan tersendat menjelang gerbang masuk Tol Kampung Rambutan.
07.12 Pondok Indah arah Simprug terpantau padat.
07.11 Situasi lalu lintas dari Bundaran Senayan arah Semanggi padat mulai depan GBK.
07.09 Kondisi lalu lintas selepas ITC Fatmawati sampai Pasar Blok A padat merayap.
07.06 Situasi lalu lintas Slipi Jaya arah Tomang lancar.
07.05 Kondisi lalu lintas dari PGC arah TL Kalibata terpantau padat.
07.04 Kondisi lalin padat menuju tol dalam kota di gerbang Tol Halim.
07.04 Kondisi lalu lintas Halim arah Pancoran padat.
06.15 Kondisi lalin di depan Central Park S Parman terpantau padat.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini