Sukses

Pengalaman Berkesan Ultah di Raven Sky Bar

Menu makanan yang disajikan pun bervariasi dan dapat dipesan sesuai selera pengunjung

Citizen6, Yogyakarta Perayaan ulang tahun ketika usia menginjak 17 tahun adalah hal yang dianggap sakral oleh sebagian orang, sehingga mereka menginginkan sebuah perayaan ulang tahun yang berkesan namun tetap dengan harga yang terjangkau. Hal ini pula yang diinginkan oleh Aurel Utari salah seorang siswi SMA 1 Tirtonirmolo, Kasihan Bantul, putri dari Ibu Asteria Ari yang pada Sabtu lalu yang merayakan ulang tahun di Raven Sky Bar Hotel Zodiak Hotel yang beralamat di Jalan HOS Cokroaminoto No.145 Yogyakarta.

Raven Sky Bar ini terletak di lantai delapan Hotel Zodiak dengan konsep terbuka sehingga pengunjung dapat menyaksikan panorama Gunung Merapi disisi utara dan barisan pegunungan Menoreh di sisi barat. Jika pengunjung datang pada malam hari maka akan disuguhi indahnya langit malam kota Yogyakarta ditambah kerlap-kerlip lampu kota yang menambah suasana yang berkesan dan tak terlupakan.

Itulah sebabnya Aurel memilih merayakan ulang tahunnya yang ke 17 di Raven Sky Bar. Mulai pukul 19.00 wib, tamu-tamu mulai berdatangan dan mereka merasa sangat terkesan dengan pemandangan yang dilihat dari atas ketinggian. Menurut Aurel dan Ibu Ari, tempatnya bagus dan bersih, pemandangannya luar biasa, makanannya juga enak.

Menurut Sales Food and Beverage Raven Sky Bar, Diestalya Veviyana yang akrab disapa Dita, konsep Raven Sky Bar memang didesain sedemikian rupa supaya membuat pengunjung merasa nyaman. Tidak hanya acara ulang tahun, Raven Sky Bar juga sering digunakan untuk acara-acara lain seperti Wedding Party, Candle Light Dinner, Meeting maupun Gathering.

Menu makanan yang disajikan pun bervariasi dan dapat dipesan sesuai selera pengunjung, mulai dari Indonesian Food, Western Food dan Chinese Food. Namun menu yang menjadi best seller pengunjung adalah Nasi Goreng Cokro, yakni nasi goreng yang dilengkapi dengan telur mata sapi, ayam dan sate ayam bumbu kacang yang terasa menggigit dilidah. Sedangkan untuk hidangan pembuka favorit pengunjung adalah Tahu Isi. Bukan tahu isi biasa namun dengan ukuran jumbo hampir sebesar kepalan tangan orang dewasa.

Supervisor of Raven Sky Bar, Sekan Sentanu menuturkan bahwa bulan September di weekend akhir bulan, Raven memiliki program Afternoon Tea yang terbatas hanya untuk 25 orang, dimana pengunjung hanya cukup merogoh kocek sebesar Rp. 35.000,- sudah mendapatkan snack, coffe dan tea sambil menikmati tenggelamnya surya diantara barisan pegunungan Menoreh.

Penasaran bagaimana merasakan sensasinya, kunjungi Raven Sky Bar yang buka setiap hari mulai pukul 14.00 wib hingga pukul 22.00 wib dan anda akan merasakan pengalaman berkesan tak terlupakan menikmati panorama langit malam kota Yogyakarta diatas ketinggian.

Pengirim:

Elisabeth Sutriningsih/Mahasiswa Public Relations ASMI Santa Maria Yogyakarta


Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.