Sukses

Putus Cinta, Pria Masak Anjing Mantan Kekasih

Anjing tersebut dimasak pelaku dan disajikan kepada mantan kekasihnya.

Liputan6.com, California - Putus cinta berbuntut aksi kriminal. Hal itu yang terjadi di Amerika Serikat. Seorang pria asal Redding, California tega membunuh anjing kesayangan mantan kekasihnya usai keduanya memutuskan hubungan cinta.

Lelaki bernama Ryan Eddy Watenpaugh ditangkap polisi setelah dilaporkan oleh mantan kekasihnya atas tuduhan melakukan kekerasan, termasuk membunuh dan memasak anjing kesayangan jenis Pomeranian bernama Bear, serta melancarkan aksi teror setelah putus hubungan.

Seperti Liputan6.com kutip dari USA Today, Minggu (14/9/2014), wanita yang menjadi korban itu melaporkan ke polisi bahwa dirinya telah dipukul berkali-kali oleh Ryan selama masih menjalin hubungan.

Hingga akhirnya, pada Agustus 2014 lalu, perempuan yang tak disebutkan namanya itu memilih untuk pergi menjauh dari apartemennya dan memutuskan hubungan demi menghindari kekerasan yang kerap dilakukan Ryan.

Namun wanita itu kemudian kembali lagi, tapi Ryan dan anjing kesayangannya menghilang. Si perempuan dan Ryan pada akhirnya memutuskan rujuk kembali dan makan malam bersama pada awal September lalu.

Ryan membawakan masakan spesial untuk perempuan tersebut. Beberapa hari kemudian, Ryan menanyakan bagaimana rasa anjing Bear yang ia masak kepada kekasihnya itu. Wanita itu pun melaporkan ke polisi soal dugaan Ryan telah membunuh dan memasak anjingya.

Beberapa hari kemudian, perempuan itu melihat Ryan meletakkan tas di luar pintu apartemennya. Setelah diperiksa, ternyata isi kaki anjing yang diduga kuat adalah Bear anjing kesayangannya. Wanita itu pun kembali melapor dan memutuskan kembali hubungannya dengan Ryan.

Atas perbuatannya, Ryan ditahan polisi. Dia didakwa atas tindakan kekerasan, teror, dan kejahatan terhadap binatang. Dia bisa dibebaskan dengan membayar denda US$ 250 ribu atau sekitar Rp 2,9 miliar. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.