Sukses

Koordinasi Kasus Pemerasan TKI, Kabareskrim Polri Datangi KPK

Suhardi mengaku, rapat ini juga melibatkan instansi pemerintahan lain yaitu UKP4.

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Polri Komisaris Jenderal Pol Suhardi‎ Alius mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kedatangannya yang tiba-tiba itu sempat mencuri perhatian.

Saat ditanya, Suhardi mengaku, kedatangannya‎ untuk berkoordinasi dengan KPK terkait dengan Tenaga Kerja Indonesia (TKI). "Mau rapat, rapat tentang TKI," kata Suhardi di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (9/9/2014).

Suhardi mengaku, rapat ini juga melibatkan instansi pemerintahan lain. Dalam hal ini‎ Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) yang diwakili Kepala UKP4 Kuntoro Mangunsubroto.

"Nanti (rapat) juga ada Pak Kuntoro ‎UKP4,” kata Suhardi.

Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha mengonfirmasi kehadiran Suhardi dan rapat soal TKI ini. Menurut Priharsa, rapat ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari inspeksi mendadak (sidak) di Bandara Soekarno-Hatta menjelang Hari Raya Idul Fitri 2014 kemarin. Di mana hasilnya ditemukan adanya dugaan pemerasan terhadap TKI yang dilakukan oknum aparat.

"(Rapat) perbaikan tata kelola TKI pasca sidak di bandara, tentang tindak lanjut yang TKI itu,” kata Priharsa.

Selain Polri dan UKP4, rapat juga akan dihadiri sejumlah utusan kementerian dan lembaga pemerintah lainnya.‎ "Ada sekitar 12 kementerian/lembaga,” tandas Priharsa. (Ein)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini