Sukses

35 Menit Sebelum Paus Tiba di Seoul, Korut Tembakkan 3 Roket

Roket melesat sejauh 220 km sebelum akhirnya mendarat di perairan lepas pantai timur Semenanjung Korea.

Liputan6.com, Seoul - Korea Utara menembakkan 3 roket jarak pendek ke lepas pantai timurnya pada hari ini. Beberapa saat sebelum Paus Fransiskus tiba di Seoul dalam rangkaian kunjungan ke Asia. Demikian diungkapkan Kementerian Pertahanan Korea Selatan seperti Liputan6.com kutip dari Reuters, Kamis (14/8/2014).

Roket-roket tersebut ditembakkan dari sejumlah peluncur di kota pelabuhan Korut, Wonsan dan melesat sejauh 220 km sebelum akhirnya mendarat di perairan lepas pantai timur Semenanjung Korea.

Roket terakhir ditembakkan 35 menit sebelum Paus Fransiskus dijadwalkan tiba di pangkalan udara di Seoul, untuk memulai kunjungannya selama 5 hari di Negeri Ginseng.

Belum jelas apa motivasi pasti Korut meluncurkan roket. Apakah terkait kunjungan Paus? Namun, peluncuran tersebut juga dilakukan menjelang latihan militer gabungan antara Korsel dan Amerika Serikat, yang dijadwalkan dimulai pada hari Senin.

Seoul dan Washington mengatakan, latihan tersebut akan difokuskan pada pertahanan. Namun, Pyongyang selalu menuding kegiatan itu adalah persiapan menuju perang. Sebagai bentuk provokasi.

Sementara itu, seperti dimuat CNN, Paus telah tiba di Seoul. Menandai kunjungan pertama pemimpin Tahta Suci dalam kurun waktu 25 tahun. "Kehadiran Paus adalah simbol yang kuat pengakuan Vatikan bahwa gereja di Asia dan Asia sub-Sahara berkembang paling menonjol," kata Lionel Jensen, profesor Bahasa dan Budaya Asia Timur di University of Notre Dame.

Sejumlah hal akan dilakukan Paus di Korsel, termasuk memimpin doa perdamaian, tak ketinggalan untuk dua Korea yang terus berseteru. (Tnt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini