Sukses

Presiden SBY Ucapkan Selamat Idul Fitri

Presiden SBY menunaikan salat Idul Fitri di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan ucapan selamat merayakan Idul Fitri kepada seluruh rakyat Indonesia, terutama yang beragama Islam.

"Saya dan keluarga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1435 H. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga ibadah kita mendapat ridho Allah SWT," demikian Presiden SBY melalui akun Twitter @SBYudhoyono, Senin (28/7/2014).

Sebelumnya dalam tweet-nya, SBY juga menyampaikan agar masyarakat yang mudik berhati-hati di jalan, serta mengutamakan keselamatan.

"Bagi saudara saudara yang akan mudik Lebaran hati-hati di jalan utamakan keselamatan sampaikan salam untuk keluarga di rumah," demikian kicau Presiden.

Adapun pagi ini Kepala Negara didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono menunaikan salat Id di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Pantauan Liputan6.com, ribuan muslim yang ingin melaksanakan salat Id di Masjid Istiqlal, sudah berdatangan sejak pukul 04.00 WIB, dan langsung memasuki area masjid.

"Sudah datang sejak jam empat pagi," kata salah satu pengurus Masjid Istiqlal kepada Liputan6.com.

Ribuan muslim datang bersama keluarga dan mayoritas berasal dari Jabodetabek. Bahkan, kendaraan mereka banyak yang terparkir di sekitar Masjid Istiqlal. Kemacetan pun tak dapat dihindarkan. Sebab, penumpukan baik kendaraan roda 2 maupun kendaraan roda 4 yang antre masuk ke dalam masjid.

Sebelum masuk masjid, jemaah harus melalui metal detector atau pendeteksi logam dan pemeriksaan badan oleh Pasukan Pengamanan Presiden.

Salat Id di masjid terbesar di Asia Tenggara ini dihadiri oleh Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, jajaran para menteri dan duta besar negara sahabat. Khusus untuk Hari Raya Idul Fitri 1435 H/2014 M, salat Idul Fitri dipimpin oleh imam Drs H Hasanudin Sinaga MA dengan khatib Prof Dr H Masykuri Abdillah.‬

Adapun tema khutbah, yaitu 'Spirit Idul Fitri tentang Cinta Kebangsaan dan Ke-Indonesiaan'. Sementara, shalat Id dimulai pada pukul 07.00  WIB. Diperkirakan dihadiri sekitar 250 ribu orang.

Sementara untuk menjaga keamanan, 784 aparat gabungan TNI-Polri diterjunkan. "Anggota TNI sebanyak 366 personel, dan Polri 488 personel. Dari Polri gabungan Polres Jakarta Pusat, Polda Metro Jaya dan Brimob," kata Kapores Jakarta Pusat Kombes Pol Hendro Pandowo di lokasi.

Dia berujar, pihak Masjid Istiqlal membuka 5 pintu masuk. Yakni 1 pintu VVIP, 1 Pintu VIP serta 3 pintu umum. "Pintu VVIP untuk Presiden dan Wapres, pintu VIP untuk tamu negara asing dan pintu umum bagi masyarakat," ujarnya.

Baca juga:

Presiden SBY dan Wapres Boediono Salat Id di Istiqlal
Hatta Rajasa Salat Id di Ciawi Lanjut Open House SBY di Istana
Jokowi Pilih Salat Id di Balaikota, JK di Masjid Al Azhar

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini