Sukses

Tentukan Lebaran, Kemenag Gelar Sidang Isbat 27 Juli

Menag Lukman Hakim berharap agar penentuan 1 Syawal nanti bisa serentak di seluruh Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Bulan suci Ramadan sudah memasuki minggu terakhir dan umat muslim segera menyongsong perayaan Idul Fitri. Untuk menentukan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1435 H, Kementerian Agama berencana akan menggelar sidang isbat pada Minggu 27 Juli 2014.

"Sidang isbat insya Allah akan kita gelar 27 Juli Sore," kata Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin usai berbuka puasa bersama di kediamannya, Jalan Widya Chandra, Jakarta, Jumat (25/7/2014).

Dengan adanya perbedaan penentuan 1 Ramadan kemarin dengan Muhammadiyah, Lukman berharap agar penentuan 1 Syawal nanti bisa serentak di seluruh Indonesia.

"Kita tunggu saja sampai sidang isbat ya. Tapi mudah-mudahan tidak (berbeda)," tambah Lukman.

Sebelumnya, menjelang awal Ramadan lalu, Kemenag tak lagi menyiarkan secara langsung jalannya sidang isbat (penetapan) awal Ramadan 1435 H/2014 M. Termasuk sidang isbat awal Syawal seperti tahun-tahun sebelumnya.

Siaran langsung hanya untuk hasil sidangnya saja. Jadi proses jalannya sidang tak dapat dilakukan secara langsung lagi seperti tahun lalu.

Lukman Hakim sebelumnya menginformasikan kementerian yang dipimpinnya siap menggelar sidang isbat. Hanya kemungkinan proses jalannya sidang tahun ini tidak akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi.

"Saya kira tidak perlu disiarkan langsung proses jalannya sidang. Cukup hasilnya saja yang disiarkan langsung," katanya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini