Sukses

Tahun Ajaran Baru, Pendaftaran Manual Disukai Orangtua Murid

Menyambut tahun ajaran baru, antusiasme orangtua para calon murid sekolah dasar (SD) begitu tinggi.

Liputan6.com, Jakarta - Menyambut tahun ajaran baru, antusiasme orangtua para calon murid sekolah dasar (SD) begitu tinggi.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Jumat (27/6/2014) di SD Negeri Ujung Menteng 04, Cakung, Jakarta Timur pagi tadi puluhan ibu mengantre mendaftarkan anaknya agar bisa masuk di SD yang terbilang favorit itu.

Sebenarnya orangtua siswa tidak perlu antre, karena pemerintah sudah menerapkan sistem pendaftaran online. Namun mereka lebih menyukai mendaftar secara manual.  

Sejak dibukanya pendaftaran, ratusan calon murid sudah mendaftar. Nantinya calon siswa akan dipilih sesuai peraturan sekolah.

SD Ujung Menteng 04, Jakarta Timur ini membagi calon murid menjadi umum dan lokal. Kapasitas sekolah yang dimiliki hanya 56 murid dengan 2 kelas. Sedangkan untuk pendaftaran gratis dan akan ditutup besok. (Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini