Sukses

Pandawa Beach, Surga Terselubung di Pulau Dewata

Perjalanan menuju ke Pandawa Beach tidaklah terlalu jauh, hanya sekitar satu jam dari Bandar Udara Ngurah Rai.

Citizen6, Jakarta Bali memang menjadi salah satu tempat yang paling menarik untuk menghabiskan waktu liburan, baik bersama teman-teman ataupun keluarga. Selain keunikan budayanya, keindahan alam di Pulau Dewata ini sangatlah mempesona. Mulai dari pantai, bukit, keindahan bawah laut, hingga hutan-hutan yang terjaga.

Sebenarnya Bali bukan hanya Kuta, Tanah Lot, Ubud atau Tanjung Benoa.  Apabila tertarik Anda bisa mengeksplore pantai-pantai di Bali, Anda bisa mendatangi pantai Pandawa atau lebih sering dikenal dengan sebutan Pandawa Beach. Pantai yang terletak di Desa Kutuh, Kecamatan Kuta Selatan, Badung ini terkenal dengan pantainya yang berwarna biru bergradasi nan indah.

Perjalanan menuju ke Pandawa Beach tidaklah terlalu jauh, hanya sekitar satu jam dari Bandar Udara Ngurah Rai. Anda bisa menggunakan maps pada ponsel Anda untuk sampai di Pandawa Beach. Atau, Anda bisa bertanya pada masyarakat sekitar untuk menunjukan arah ke pantai tersebut. Mereka akan dengan senang hati dan ramah menjelaskannya.

Sebelum sampai di Pandawa Beach, Anda bisa mampir ke Garuda Wisnu Kencana (GWK), atau pantai Dreamland. Jalan menuju Pandawa Beach memang satu arah dengan tempat-tempat wisata tersebut. Harga tiket masuk ke Pandawa Beach hanya Rp 3.000 per orang. Sesampainya di sana, Anda akan disambut dengan belahan tebing-tebing kapur yang tinggi dan besar namun terlihat sangat cantik. Kecantikan pantai tersebut semakin terasa saat Anda berdiri di antara tebing-tebing tersebut sambil menghadap pantai yang biru, bersih, dan indah.

Nama Pandawa Beach itu sendiri sebenarnya diambil dari tokoh pewayangan yang bernama Panca Pandawa. Oleh sebab itu, di sana juga terdapat patung-patung dari Lima Pandawa tersebut, diantaranya Yudhistira, Bima, Arjuna, Nakula, dan Sadewa. Yang membuat patung tersebut semakin unik adalah mereka diletakkan di dalam ukiran tebing-tebing kapur.

Jejeran payung-payung dan kursi panjang juga tertata dengan rapih. Untuk menyewanya, biaya yang harus Anda keluarkan adalah Rp 50.000 untuk satu payung dan dua bangku panjang. Dengan harga tersebut Anda bisa berjemur atau bersantai sepuasnya. Selain itu, Anda juga bisa melakukan olahraga air kano di Pandawa Beach. Duduk bersantai sambil meminum kelapa batok, ditambah dengan pemandangan pantai Pandawa yang biru dan elok, serta deburan ombak yang merdu, menjadikan liburan anda di Bali semakin sempurna.

Penulis:

Veronica Dieoni

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com

Mulai Senin, 23 Juni sampai 29 Juni Citizen6 mengadakan program menulis bertopik ke-14 dengan topik "Persiapan Menjelang Puasa Ramadan". Info selengkapnya bisa dilihat di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.