Sukses

Hari Kartini, Murid-murid Probolinggo Ini Basuh Kaki Ibu

Siswa sekolah dasar di Karawang, Jawa Barat, menjadi model pakaian kebaya dalam kegiatan memperingatan Hari kartini.

Liputan6.com, Karawang - Tingkah lucu para siswa sekolah dasar di Karawang, Jawa Barat, saat menjadi model pakaian kebaya turut meramaikan peringatan Hari kartini 21 April 2014 kemarin.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (22/4/2014), tak hanya sekadar memeriahkan, para siswa yang ikut dalam perlombaan peragaan busana ini juga diajak untuk mengenal pakaian tradisional khas Indonesia.

Sementara di Probolinggo, Jawa Timur, para siswa tak berpawai keliling,seperti layaknya sekolah di daerah lain. Yang dilakukan para murid ini adalah tradisi membasuh kaki ibu.

Pihak sekolah memang sengaja mengundang ibu wali murid untuk menghadiri perayaan Hari Kartini yang digelar setiap tahun.

Tradisi diawali dengan sungkeman atau permintaan maaf siswa kepada ibunda masing-masing. Meski terkesan sederhana, tradisi sungkeman ini sempat membuat haru para ibu. Tradisi tersebut menyimbolkan bakti seorang anak kepada ibu yang telah melahirkan dan membesarkannya.

Sebagai penutup, para siswa mengikuti lomba merias ibunya masing-masing. Dengan kemampuan seadanya, siswa-siswi yang belum akrab dengan alat perhiasan berusaha membuat cantik ibunya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.