Sukses

Milisi Pro-Rusia Kepung Kantor Pemerintahan di Slovyanks

Konflik horizontal di Ukraina makin panas. Pergesekan antar warga pro-Ukraina bersatu dengan warga pro-Rusia kerap terjadi.

Liputan6.com, Slovyanks - Konflik horizontal di Ukraina semakin panas. Di Kota Slovyanks, Ukraina bagian timur, milisi pro-Rusia terlihat berpatroli di tengah kota. Mereka mengepung kantor administratif utama Slovyanks.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Kamis (17/4/2014), seorang pria yang mereka curigai sebagai kelompok pro-Ukraina bersatu dipukuli dan diusir dari lokasi.

Lebih dari 10 hari terakhir sejumlah gedung pemerintah di Ukraina bagian timur diduduki warga dan pasukan pro-Rusia. Mereka bahkan mengganti bendera Ukraina dengan bendera Rusia.

Negara-negara Barat menuding Rusia sengaja memicu perpecahan di Ukraina Timur. Agar bisa dijadikan alasan menginvasi Ukraina seperti yang terjadi pada kawasan Crimea. Rusia mengambil alih Crimea dari Ukraina beberapa pekan setelah Presiden Ukraina yang pro-Rusia digulingkan.

Tak sanggup mengatasi perpecahan warganya, Presiden sementara Ukraina, Oleksandr Turchynov telah meminta bantuan pasukan keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa agar ditempatkan di negaranya. (Anri Syaiful)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini