Sukses

Kabur Usai Tabrak Motor, Siswa SMA Seruduk Mobil di Duren Sawit

Kecelakaan terjadi di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Sebuah mobil Toyota Avanza yang dikendarai EAS (15) menabrak motor dan mobil.

Liputan6.com, Jakarta - Kecelakaan terjadi di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Sebuah mobil Toyota Avanza yang dikendarai EAS (15) menabrak sepeda motor dan mobil.

Parahnya, EAS yang diketahui  siswa sebuah SMA di Jakarta Timur, mencoba melarikan diri. Warga sekitar pun langsung mengahalaunya.

Peristiwa itu terjadi pada Selasa dini hari (15/4/2014). Mobil Toyota Avanza bernopol B 1414 UKJ yang dikendarai EAS menabrak sepeda motor B 3929 TLT milik Yudi Aditya (21) di Jalan Teratai, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Akibat kecelakaan itu, sepeda motor beserta Yudi masuk ke kolong mobil. Beruntung korban masih hidup. "Hanya mengalami luka lecet," kata Kanit Laka Lantas Satwil Jakarta Timur, AKP Agung Budi Laksono. Warga kemudian mengeluarkan Yudi dari kolong mobil.

Setelah Yudi berhasil keluar, EAS malah melarikan diri. Sesampainya di Jalan Delima yang tak jauh dari lokasi pertama, EAS kembali menabrak sebuah mobil yang ada di depannya. "EAS menabrak Avanza hitam B 1752 TKW milik M Muso (40) di Jalan Delima," ungkap Agung.

Saat itulah EAS diamankan warga. EAS lalu dibawa ke Satwil Lantas Jakarta Timur untuk diperiksa. Barang bukti berupa mobil pelaku dan korban, serta sepeda motor korban turut diamankan petugas. (Sunariyah)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini