Sukses

3 Jenazah Korban Kapal Korsel Terbakar Tiba di Tanah Air

3 Jenazah anak buah kapal ikan Korea yang terbakar di perairan Korea Selatan tiba di kampung halaman di Tegal, Jawa Tengah.

Liputan6.com, Tegal - Mobil ambulan yang membawa 3 jenazah ABK kapal ikan yang terbakar di Korea Selatan (Korsel) tiba di Desa Dermasandi, Tegal, Jawa Tengah pagi tadi. Tangis keluarga korban langsung pecah saat peti jenazah korban dikeluarkan dari mobil jenazah.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Jumat (28/3/2014), ketiga korban yang tinggal sekampung ini masih satu keluarga. 1 Korban di antaranya meninggalkan 2 anak.

Kedatangan jenazah ini membuat sejumlah anggota keluarga jatuh pingsan. Termasuk para istri dan orangtua korban hingga harus diangkat ke dalam rumah.

Ketiga korban masing-masing bernama Nuridin, Amaludin dan Agus Suswanto. Mereka bekerja di kapal ikan  Seongil, Korea Selatan melalui PJTKI PT Merdeka di Jakarta.

Rencananya para korban hendak mengambil cuti pada Mei mendatang setelah kontrak 3 tahun. Namun nasib berkehendak lain. Petugas kementrian luar negeri yang mendampingi berjanji akan membantu mengurus hak-hak para korban.

Kapal ikan Seongil yang membawa 9 ABK asal Indonesia dan Korea Selatan tenggelam setelah mengalami kebakaran di laut lepas Korsel, Senin 24 Maret lalu. Selain ketiga korban asal Tegal, 2 ABK kapal lainnya asal Malang, Jawa Timur dan Nias juga tewas dalam musibah kecelakaan kapal tersebut. (Raden Trimutia Hatta)

Baca juga:
Kapal Nelayan Terbakar di Korsel, 5 WNI Tewas
Mesin Pesawat Swiss Jet Meledak, Bandara London City Ditutup
Jembatan Kapuas I Ditabrak Kapal Ponton Pengangkut CPO

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.