Sukses

Sepinya Blok G Tanah Abang, Baju Dagangan Hanya `Disentuh` Angin

Pasar Blok G Tanah Abang terlihat lengang dari pedagang maupun pembeli. Hanya terlihat beberapa toko pakaian yang buka di pasar ini.

Liputan6.com, Jakarta - Pasar Blok G Tanah Abang terlihat lengang dari pedagang maupun pembeli. Hanya terlihat beberapa toko pakaian yang buka di pasar ini. Baju-baju dagangan yang digantung itu bergerak hanya karena ditiup angin, bukan karena dipegang pembeli.

Selain mengeluhkan kerugian yang dialami, salah satu pedagang di lantai 3 Blok G, Tanah Abang, Jakarta Pusat juga mengeluhkan fasilitas yang belum diselesaikan hingga sekarang.

Menurut Angga, salah satu pedagangan baju daster di lantai 3 Blok G, fasilitas yang pernah diucapkan oleh Pemprov DKI Jakarta terkait adanya jembatan penyebrangan yang menghubungkan Pasar Blok G dengan Stasiun Tanah Abang belum juga terealisasi. Padahal sebelumnya, Pemprov DKI menjanjikan hal itu untuk membuat Blok G ramai pengujung.

"Mana jembatan penyeberangan yang ngehubungin Blok G sama stasiun (Tanah Abang)? Katanya mau dibangun? Tapi belum ada," kata Angga yang ditemui di lantai 3 Pasar Blok G Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (1/3/2014).

Hal sama juga dikeluhkan oleh salah satu petugas kebersihan di Pasar blok G Tanah Abang ini. Pria bernama Mul itu mengeluhkan fasilitas-fasilitas yang belum trealisasi hingga saat ini. Walau dirinya mengaku, ada 1 jembatan penyeberangan yang memang sudah selesai dibuat sehingga memudahkan pengunjung Blok G untuk menyeberang.

"Ini (jembatan) baru selesai dibuat. Lumayan kan jadi bisa nyeberang langsung ke Blok G. Tapi lumayan lagi kalau jembatan yang nyambung ke stasiun (Tanah Abang) kalau udah jadi tuh. Sama katanya mau ada lift, bisa enak di sini," ujar Mul.

Jembatan penyeberangan yang baru selesai dibangun tersebut berdiri dari arah Petamburan. Sehingga memudahkan pengunjung Pasar Blok G yang berasal dari arah Petamburan untuk menyeberang dengan aman menuju Pasar Blok G Tanah Abang.

Selain Angga dan Mul, salah satu pedagang di lantai 3 Blok G, Yusmi, juga mengeluhkan hal serupa. Dia meminta fasilitas eskalator dan jembatan penghubung antara Blok B dan Blok G segera diwujudkan.

"Janjinya awal tahun (Januari) eskalator dan jembatan penghubung Blok B dan Blok ini (Blok G) selesai, nyatanya ngomong doang. Sekarang, belum selesai juga," tandas Yusmi. (Shinta Sinaga)

Baca juga:

Soal PKL, Ahok: Lebih Gampang ke Medan Merdeka Utara

[VIDEO] Meski Ada Satpol PP, PKL Tanah Abang Tetap Jualan di Jalan

Pasar Blok G Sepi Pengunjung, Pengamat: Tak Dipersiapkan Matang

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini