Sukses

Kampanye Terbuka Masih Libatkan Anak-Anak

Kampanye hari keempat pemilu masih diwarnai sejumlah pelanggaran. Serangkaian pelanggaran lalu lintas terjadi, bahkan sampai mengikutsertakan anak-anak yang terpaksa menonton goyang erotis dari artis lokal.

Liputan6.com, Kediri: Meriah dengan musik dangdut. Massa pendukung partai pun tak ragu bergoyang, seakan larut dengan irama musik. Inilah cara berkampanye Partai Demokrat di Cilegon, Banten, baru-baru ini. Sayangnya, kemeriahan tersebut melibatkan anak-anak.

Kampanye terbuka yang digelar Partai Kebangkitan Bangsa di Kediri, Jawa Timur, juga mengandalkan musik dangdut. Namun yang menarik perhatian massa bukan saja lagu dangdutnya, melainkan tarian erotis yang disuguhkan. Anak-anak yang terlibat dalam kampanye pun menjadi salah satu konsumen pertunjukan tersebut.

Tampaknya, kampanye hari keempat pemilu ini masih diwarnai sejumlah pelanggaran. Selain melibatkan anak-anak, kampanye juga kerap menggunakan truk dalam berkonvoi, serta melanggar peraturan lalu lintas.(OMI/Ariel Maranoes dan Danang Sumirat)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.