Sukses

Warga Palestina Bangun Kembali Kehidupan Mereka

Warga Palestina di sekitar Gaza City membangun kembali kehidupannya setelah negara mereka digempur pasukan Israel selama tiga pekan. Di Tanah Air, kecaman terhadap agresi militer Israel masih terus berlanjut.

Liputan6.com, Gaza City: Warga palestina di sekitar Gaza City, Senin (19/1), memulai kehidupan kembali setelah negara mereka digempur pasukan Israel selama tiga pekan. Adanya perjanjian gencatan senjata antara Hamas dan Israel membuka kesempatan bagi warga Gaza untuk menerima bantuan kemanusiaan.

Selain itu, keramaian mulai tampak di wilayah Gaza. Sejumlah toko mulai beraktivitas menjajakan dagangan mereka. Begitu juga antrean manusia terlihat di sejumlah bank setempat guna mengambil uang dari anjungan tunai mandiri.

Di Tanah Air, ribuan warga di Tasikmalaya, Jawa Barat, mengecam dan mengutuk serangan Israel terhadap warga Palestina. Massa mengibarkan bendera Palestina serta berorasi di Tugu Adi Pura kota tasikmalaya sambil meneriakkan perlawanan terhadap Israel. Pendemo juga meletakkan bendera Israel di tengah jalan dan membakar boneka Perdana Menteri Ehud Olmert.

Di Purwakarta, Jabar, ratusan murid taman kanak kanak dan anak yatim piatu juga berunjuk rasa mengutuk pasukan Israel. Mereka membawa poster berisi kecaman terhadap serangan Israel terhadap rakyat Palestina. Menurut sejumlah pendemo, serangan tersebut merupakan tindakan biadab dan mendesak Perserikatan Bangsa-Bangsa menjatuhkan sanksi berat terhadap Israel.(BOG/Eko Setyabudi dan Syamsu Nursyam)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.