Sukses

Ayam Onagajoko dengan Panjang Ekor Meteran

Ayam peranakan spesies Onagadori asal Jepang berhasil diternakkan di TMII. Unggas bernama Onagajoko ini mempunyai ekor dengan panjang empat hingga tujuh meter.

Liputan6.com, Jakarta: Daya tarik seekor ayam tak hanya bisa dilihat dari keindahan bulunya semata. Tengok saja ayam peranakan spesies Onagadori asal Jepang yang berhasil dikembangbiakkan di Taman Burung Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, baru-baru ini. Unggas itu memiliki daya tarik tersendiri berupa ekor yang panjangnya mencapai empat hingga tujuh meter.

Sepintas sosok ayam Onagadori peranakan yang disebut Onagajoko ini memang tak berbeda dari ayam kampung. Namun jika dilihat lebih seksama, spesies ayam yang induknya berasal dari Provinsi Kochi di Jepang ini ternyata memiliki keistimewaan tersendiri. Ekornya yang indah, panjangnya bisa mencapai hingga sembilan meter.

Ayam Onagadori peranakan yang sejak dua tahun lampau berhasil diternakkan hingga mencapai 60-an ekor ini ternyata justru lebih unggul dibanding turunan aslinya. Ayam Onagojoko yang memiliki ekor sepanjang tiga meter 50 sentimeter ini misalnya. Selain tubuhnya lebih kekar dan berbulu indah, ayam itu juga memiliki kokokan yang lebih panjang dari ayam Pelung juara sekalipun.

Onagajoko dan turunannya kini menjadi salah satu koleksi andalan di Taman Burung TMII. Namun mereka masih membutuhkan uluran tangan bagi kelangsungan hidupnya. Terutama kebutuhan untuk makanan dan obat-obatan.(BMI/Jannus Siahaan dan Satya Pandia)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini