Sukses

Spanduk Cagub-Cawagub Jabar Mulai Muncul

Jelang Pilkada Jabar, bentangan spanduk dan tempelan poster mulai marak di Kota Bandung. Pihak Pengawas Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar 2008-2013, hingga saat ini belum menertibkan terhadap berbagai spanduk maupun baliho dari para kandidat.

Liputan6.com, Bandung: Menjelang Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat, bentangan spanduk dan tempelan poster mulai marak di Kota Bandung. Namun, hingga saat ini pihak Pengawas Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar 2008-2013 belum menertibkan terhadap berbagai spanduk maupun baliho dari para kandidat. Baliho atau spanduk dari tiga pasangan calon gubernur-calon wakil gubernur Jabar ini, terutama terlihat di beberapa ruas jalan utama di Kota Bandung [baca: Cagub Jabar Pawai Bersama].

Bentuk sosialisasi berupa pemasangan poster, spanduk dan baliho ini memang masih diperbolehkan hingga 27 Maret mendatang. Setelah tanggal tersebut, semua bentuk spanduk maupun sejenisnya dilarang dipasang kembali. Berdasarkan pantauan SCTV, pemasangan spanduk ini memang belum mencapai puncaknya. Beberapa baliho besar dipasang di sudut-sudut jalan dengan jarak sangat berjauhan. Panitia Pengawas Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar sendiri belum menertibkan karena hal tersebut masih berupa sosialisasi.(ANS/Tim Liputan 6 SCTV)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.