Sukses

<i>Top Up</i>, Gebrakan Kedua Nidji

Album Top Up berisi sejumlah lagu berbahasa Inggris sama seperti album perdana. Album ini juga diwarnai tembang-tembang bertema cinta dengan nuansa musik yang lebih dinamis.

Liputan6.com, Jakarta: Band Nidji kembali menggebrak belantika musik Tanah Air. Pada 9 November silam mereka meluncurkan album kedua bertajuk Top Up di Mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat. Dalam album baru ini, grup musik yang digawangi Giring (vokal), Rama (gitar), Ariel (gitar), Randy (keyboard), Andro (bas), dan Adri (drum) menjadikan lagu Biarlah sebagai andalan.

Menurut Giring, album Top Up diisi beberapa lagu berbahasa Inggris sama seperti album sebelumnya. Album ini juga diwarnai tembang-tembang bertema cinta dengan nuansa musik yang lebih dinamis. "Di album Top Up kita mencampur lagu berbahasa Indonesia dan Inggris dan 60 persen bertema cinta pengalaman pribadi dengan suguhan baru," kata pria berambut kribo itu dalam Bincang Akhir Pekan Liputan 6 Pagi SCTV, Ahad (18/11).

Nidji mulai dikenal masyarakat sejak kesuksesan album perdana Breakthru yang dikeluarkan pada 2006. Berkat album tersebut nama mereka pantas disejajarkan dengan band papan atas Indonesia lainnya seperti Peterpan, Ungu, dan Dewa 19. Karena itu, Nidji berharap album kedua bisa meraih keberhasilan serupa.(RMA/Anastasia Putri)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini