Sukses

Korban Bentrokan di Alor Dirujuk ke Kupang

Dua korban kerusuhan di Pulau Alor dirujuk ke Rumah Sakit Umum Yohanes, Kupang, Nusatenggara Timur. Kondisi di Kota Kalabahi yang sempat mencekam kini berangsur pulih.

Liputan6.com, Alor: Dua warga yang mengalami luka tembak dalam bentrokan antara polisi dan warga di Pulau Alor, Nusatenggara Timur, dirujuk ke Rumah Sakit Umum Yohanes, Kupang, Ahad (29/7). Sebelumnya, kedua korban dirawat di RSU Kalabahi. Namun, tim medis rumah sakit itu tak berhasil mengangkat peluru yang bersarang di tubuh korban.

Insiden ini berlangsung saat polisi menggelar razia di Kota Kalabahi, Sabtu silam. Penembakan terjadi setelah polisi dan warga yang hendak ditangkap terlibat perkelahian. Pihak keluarga korban keberatan atas kejadian ini. Mereka menyerahkan kasus ini melalui jalur hukum. Saat ini suasana di Kalabahi aman [baca: Situasi Kota Kalabahi Mulai Tenang].(IAN/Didimus Payong Dore)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini