Sukses

Anggrek Tien Soeharto Mulai Dikembangkan

Sekitar 500 anggrek Tien Soeharto dikembangkan dalam rumah anggrek di Kebun Raya Bogor untuk mengantisipasi kelangkaan. Saat ini tercatat sekitar 6.000 jenis anggrek tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

Liputan6.com, Bogor: Pengelola Kebun Raya Bogor, Jawa Barat mulai membudidayakan anggrek Tien Soeharto. Pasalnya tanaman dengan nama Latin Cymbidium hartinahianum ini mulai langka. Proses pembibitan angrek ini dilakukan dalam laboratorium di rumah anggrek bersama 500 jenis tanaman sejenis lainnya.

Anggrek Tien Soeharto ditemukan tahun 1977 di Sidikalang, Sumatra Utara. Jenis anggrek ini mampu hidup di atas ketinggian 2.000 meter dari permukaan laut dan membutuhkan kondisi lingkungann spesifik serta harus memberikan perlakuan ekstra hati-hati. Angrek Tien juga mampu hidup di antara alang-alang dan rumput paku-pakuan.

Keberadaan anggrek Tien Soeharto di Kebun Raya Bogor berperan ganda, yakni sebagai penghias keindahan dan juga sebagai habitat koleksi tanaman langka. Menurut peneliti anggrek, Sofi Mursidawati, saat ini tercatat sekitar 6.000 jenis anggrek tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.(JUM/Budi Santoso)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini